Hallo Broeder inside

inMagz.id

Inside Magz menyadari bahwa sebuah karya tulis akan lebih indah dipandang mata bila tersaji dalam kemasan desain yang segar. Tampilan yang ‘enak’ serta nyaman di mata, akan mengantar dan mewarnai pandangan pembaca mulai dari awal hingga akhir setiap paragraf.

Mesti Baca

Berlangganan via Email

Masukkan alamat surel Anda untuk berlangganan blog ini dan menerima pemberitahuan tulisan-tulisan baru melalui surel.

Bergabung dengan 6 pelanggan lain

29/01/2022

INMAGZ ID

Nyaman di Mata - Asik Dibaca

ilustrasi video call, dampak jaga jarak. (Indonesia Online)

Jaga Jarak Bukan Berarti Isolasi Sosial, Lakukan Ini Biar Tetap ‘Waras’

SUDAH satu tahun lamanya, pandemi Covid-19 menyerang Tanah Air. Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) selama masa pandemi membuat seseorang sulit untuk bertemu satu sama lainnya. Sebab masyarakat dianjurkan untuk tetap jaga jarak dan beraktivitas dari rumah guna mencegah penyebaran Covid-19.

Meski demikian, jaga jarak bukan berarti seseorang melakukan isolasi sosial. Sebagai makhluk sosial, manusia juga perlu berinteraksi dengan yang lainnya. Namun kita harus cerdik agar tetap bisa bersosialisasi namun masih tetap menaati protokol kesehatan yang baik dan benar sesuai dengan arahan pemerintah.

Merangkum dari Instagram resmi Komite Percepatan Covid 19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN), @lawancovid19_id, Jumat, 12 Maret 2021, masyarakat memang diminta untuk membatasi kontak fisik dengan menjaga jarak satu dengan lainnya, tetapi bukan berarti seseorang harus mengisolasi diri dari orang-orang terkasih.

“Sudahkah hari ini berkabar dengan kakek dan nenek, atau saudara yang jauh dari kita? Teman-teman kita? Tetangga kita yang sedang tidak bisa keluar rumah? Jangan lupa untuk tetap menjaga komunikasi dengan orang-orang terdekat,” tulis unggahan tersebut.

Salah satu cara yang bisa lakukan untuk berkomunikasi, namun tetap aman dari risiko penularan Covid-19 dengan menggunakan gadget. Anda bisa melakukan panggilan telepon atau fitur video call untuk tetap menjalin komunikasi dengan teman atau keluarga terdekat.*

sumber

Anda tidak mendapat izin untuk menyalin konten ini