Hallo Broeder inside

inMagz.id

Inside Magz menyadari bahwa sebuah karya tulis akan lebih indah dipandang mata bila tersaji dalam kemasan desain yang segar. Tampilan yang ‘enak’ serta nyaman di mata, akan mengantar dan mewarnai pandangan pembaca mulai dari awal hingga akhir setiap paragraf.

Berlangganan via Email

Masukkan alamat surel Anda untuk berlangganan blog ini dan menerima pemberitahuan tulisan-tulisan baru melalui surel.

Bergabung dengan 285 pelanggan lain

24/09/2021

Inside Magz

Nyaman di Mata - Asik Dibaca

off road VES Community Sulteng di Kabupaten Poso. (@Afdul Safri)

VES Community: Dari Bersedekah Hingga Main di Tepian Danau Poso

SULAWESI TENGAH- VES Community atau komunitas mobil Vitara, Escudo dan Suv/jip baru-baru ini sukses membuat kemeriahan di Kabupaten Poso, Provinsi Sulawesi Tengah. Aksi kumpulan pecinta mobil petualang tersebut mengemas kegiatan mereka dalam konsep yang dinamai Family Gatering.

Melalui Family Gatering, Ves Community menggelar kegiatan bakti sosial penyerahan bantua sembako dan bantuan buku ke pondok pesantren Amanah Putera Poso, reboisasi di area Danau Poso, hingga darmawisata di wilayah Pamona. Acara tersebut dipimpin Wakil Bupati Poso M Yasin Mangun. Berlangsung selama dua hari (2-4 April 2021).

Ketua VES Community Sulteng, Mawardin Tjambaru sangat berharap bahwa kegiatan positif yang terselenggara dapat membawa manfaat untuk Provinsi Sulteng, secara khusus berdampak baik untuk Kabupaten Poso—tempat pelaksanaan Family Gatering.

“Dalam giat Family Gatering ini salah satunya mempromosikan pariwisata Sulteng yang ada di Kabupaten Poso. Mudah-mudahan melalui kegiatan ini gaung pariwisata Poso makin menggema,” ujar Mawardin kepada Inside Magz di sela giat off road Family Gatering yang berlangsung di tepi danau Poso, Minggu, 4 April 2021.

Pantau Inside Magz, off road Family Gatering VES Community terbilang seru, dimana aksi mobil bermain lumpur itu diikuti sekitar seratus mobil adventure jenis vitara hingga escudo yang berasal dari berbagai daerah di Sulteng.

Diketahui, di Kabupaten Poso terdapat sejumlah destinasi wisata, termasuk danau poso, pantai siuri, hutan pinus, padamarari dan masih banyak lagi. Potensi tempat-tempat wisata tersebut jadi sasaran promo dari VES Community lewat Family Gatering.

Lihat penulis:

Andi Sadam, Aco Yarbo