JAKARTA - Kepala Pusat Teknologi Informasi Sekretariat Jenderal DPR RI Djaka Dwi Winarko menyatakan hadirnya aplikasi E-Sign memudahkan penandatanganan dokumen-dokumen terutama di jajaran Deputi Persidangan Setjen DPR RI bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja. Artinya, dimanapun kapanpun melalui gadget dapat dilakukan tanda tangan secara digital.
Djaka menekankan melalui digitalisasi tersebut akan semakin memperlancar tugas kerja Sekretariat Jenderal DPR RI. Pemaparan tersebut disampaikan Djaka usai sambutan dalam acara Bimbingan Teknis Deputi Bidang Persidangan Aplikasi E-Sign dan SNIPER DPR RI, di Kota Bekasi, Jawa Barat, Selasa (26/10/2021).
“Sehingga, kerja-kerja atau arus informasi bisa digunakan anytime and anyplace. Jadi dimanapun dan kapanpun, pejabat Eselon I dan Eselon II khususnya di Deputi Bidang Persidangan bisa memproses dokumen-dokumen yang harus segera ditandatangani. Dengan demikian, tentu kerja-kerja akan berjalan lebih cepat dan sekaligus bisa men-tracking posisi dokumen terkini,” ujar Djaka.
Plt. Deputi Administrasi Sekretariat Jenderal DPR RI ini lebih lanjut mengungkapkan, tak kalah pentingnya adalah bimbingan teknis aplikasi SNIPER yakni sistem informasi elektronik persuratan dimana nantinya seluruh dokumen-dokumen seperti nota dinas, disposisi yang selama ini digunakan secara manual kedepannya akan beralih secara elektronik atau digital.
Aplikasi SNIPER ini, sambung Djaka, merupakan bentuk dukungan terhadap program paperless. Dimana penggunaan kertas maupun penggunaan tinta nantinya akan sangat berkurang. Termasuk, dokumen-dokumen yang harus dibawa petugas dari satu ruangan ke ruangan lainnya. Sehingga, energi SDM yang ada dapat lebih didayagunakan untuk pekerjaan yang lebih substansial.
“Kesetjenan selaku supporting system (Anggota Dewan) tentu mewujudkan apa yang menjadi visi DPR RI menjadi Parlemen Modern. Maka, Sekretariat Jenderal DPR RI selaku supporting system meng-create cara kerja dan metode supaya visi Parlemen Modern bisa benar-benar dapat diaplikasikan,” pungkas Djaka.
Hadir dalam acara tersebut Deputi Persidangan Sekretariat Jenderal DPR RI Damayanti, Plt. Kepala Biro Pemberitaan Parlemen Sekretariat Jenderal DPR RI Djoko Hanggoro, Kepala Bagian Media Cetak dan Media Sosial Sekretariat Jenderal DPR RI Irfan, serta segenap pejabat eselon dan staf peserta Bimbingan Teknis Aplikasi E-Sign dan SNIPER Deputi Bidang Persidangan Sekretariat Jenderal DPR RI.*
dpr.go.id/pun/sf
More Stories
Pemerintah Terapkan Level PPKM Berdasarkan Capaian Vaksinasi
Presiden Jokowi Dorong Pertamina dan PLN Siapkan Transisi Energi
Angka Terkonfirmasi Covid 19 Terus Turun Per November 2021