SULAWESI TENGAH - Baku tembak kembali terkabar dari Kabupaten Parigi Moutong, Provinsi Sulawesi Tengah. Kontak tembak itu terjadi di Dusun Salubanga, Kecamatan Sausu, antara sipil bersenjata dengan aparat gabungan.
Dikutip dari kumparan.com, baku tembak antara tim Maleo satgas Madago Raya dan Koopsus dengan kelompok DPO MIT Poso. Diduga pimpinan Qatar di Kampung Muara Dusun Salubanga, pada Selasa, 23 Februari 2021, sekitar pukul 11.30 WITA.
“Sebuah ransel kelompok MIT tertinggal beserta 2 buah solar Cell, perlengkapan masak, bahan makanan dan parang tertinggal di lokasi baku tembak,” kata Danrem 132 Tadulako Brigjen TNI Farid Makruf, Kamis, 25 Februari, sebagaimana dilansir Kumparan.com
Katanya, 2 orang dari kelompok MIT Poso mengalami luka tembak namun digotong rekannya untuk kabur. Kelompok MIT juga sempat melempar bom lontong ke arah pasukan Satgas, tapi bom tersebut tidak meledak.
Adapun DPO yang tertembak 2 orang namun segera meloncat ke jurang untuk menyelamatkan diri.
“Yang 5 orang lari menyebar. Sedang kami laksanakan pengepungan dan pengejaran,” ujarnya.
Sumber: Kumparan.com
More Stories
Satgas Covid 19 Memvonis: Kebanyakan Meninggal Akibat Isolasi Mandiri
Gempa M 6,5 Tojo Una-una tidak Berpotensi Tsunami
Pembangunan Rujab Dinkes tidak Dilengkapi Pembuangan Limbah